Himpunan Mahasiswa Sipil UNEJ Periode 2019

 Universitas dan fakultas menyediakan sarana dan prasarana untuk memfasilitasi mahasiswa dalam menyalurkan minat dan bakatnya. Beberapa Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dibentuk sebagai wadah kegiatan mahasiswa tersebut. Adapaun UKM ang ada diantaranya:

  1. Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Teknik. BEM Fakultas Teknik Merupakan lembaga kemahasiswaan tertinggi yang ada di Fakultas Teknik dan mempunyai peran yang tidak jauh berbeda dengan lembaga eksekutif dalam struktur pemerintahan.
  2. Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS). HMS merupakan himpunan mahasiswa milik mahasiswa Teknik Sipil baik S1 Teknik Sipil maupun DIII Teknik Sipil.
  3. Mahasiswa Divisi Pecinta Alam (MAHADIPA). MAHADIPAmerupakan unit kegiatan mahasiswa yang bergerak di bidang pecinta alam.
  4. Paduan Suara Mahasiswa (PSM). PSM di Fakultas Teknik ini merupakan unit kegiatan mahasiswa yang bergerak di bidang vokal.
  5. Remaja Islam Teknik (RISTEK). RISTEK merupakan unit kegiatan mahasiswa yang bergerak dibidang kerohanian agama Islam.
  6. Unit Kegiatan Mahasiswa Olahraga (UKMO). UKMO merupakan unit kegiatan mahasiswa yang bergerak dibidang olahraga, seperti: futsal, basket, dan bulutangkis.
  7. Community of Cristhian Engineer (CCE). CCE merupakan unit kegiatan mahasiswa yang bertujuan untuk mengembangkan potensi dan talenta mahasiswa kristen dan katolik.
  8. Kolang-Kaling. Merpakan unit kegiatan mahasiswa yang bergerak di bidang seni, seperti: musik, teater, rupa, dan fotografi.

Prodi S1-Teknik Sipiljuga memfasilitasi mahasiswa untuk mengembangkan inovasi dan kreatifitasnta dalam mengikuti lomba-lomba, terutama perlombaan di bidang Teknik Sipil, seperti Komunitas Ilmu Sipil (KIS). Komunitas ini dibentuk sebagai wadah mahasiswa untuk berdiskusi guna mempersiapkan mahasiswa dalam mengikuti perlombaan.

Selain UKM dan Klub Jembatan, Prodi S1-Teknik Sipiljuga memiliki satu komunitas bernama Marka Lintas. Komunitas ini mengkampanyekan keselamatan berkendara yang bekerja sama dengan SATLANTAS Polres Jember.

PELAKSANAAN

Kegiatan tersebut di atas dilaksanakan secara terjadwal oleh masing-masing UKM. Pihak Prodi S1-Teknik Sipil memfasilitasi, memediasi, dan mendukung setiap kegiatan mahasiswa tersebut.

HASIL

  • Adanya program yang terintegrasi antara Prodi S1-Teknik Sipildengan kegiatan mahasiswa dan terjalin komunikasi yang efektif antara dosen dan mahasiswa.
  • Marka Lintas mampu menjadi pelopor dalam kampanye keselamatan berkendara. Bahkan ide-ide mereka banyak diadopsi oleh Polres Jember dan Polda Jatim dalam rangka kampanye keselamatan berkendara.
  • Mahasiswa Prodi S1-Teknik Sipilmampu menjuarai berbagai lomba di tingkat nasional, terutama perlombaan di bidang teknik sipil.
  • Mahasiswa Prodi S1-Teknik Sipilmampu menjuari lomba dibidang non-akademik, seperti: futsal dan basket.
  • Kegiatan tersebut meningkatkan kemampuan mahasiswa untuk bersosialisasi, menyampaikan ide dengan cara yang baik, membangun jaringan, serta secara khusus menggali potensi serta minat mahasiswa.