By: Dahnil

Apakah kamu tau? setalah lulus Pendidikan Diploma III (D3) kamu juga bisa melanjutkan mendapatkan gelar Sarjana (S1)? Berdasarkan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 Tentang sistem Pendidikan Nasional, Pendidikan tinggi di Indonesia diklasifikasikan dalam 3 jenis, yaitu :

  • Pendidikan Akademik, Mencakup Sarjana (S1), Magister (S2), Doktor (S3).
  • Pendidikan Vokasi, mencakup Ahli Pratama, Ahli Muda, Dan Ahli Madya
  • Pendidikan Profesi

Universitas Jember memberi kesempatan kepada lulusan Diploma III (D3), untuk melanjutkannya ke Program Sarjana (S1) Melalui Jalur ahli Jenis pada tahun ajaran 2019/2020 semester ganjil. Ahli Jenis dapat dilakukan untuk Program Studi yang berkesesuaian. Makanya, yuk pahami dulu gimana proses mekanismenya!

1.      Persyaratan Pendaftaran

Persyaratan pendaftar Alih Jenis sebagai berikut:

  1. Mengajukan surat permohonan kepada Rektor UNEJ untuk jurusan yang dipilih (formulir disediakan oleh panitia);
  2. Menyerahkan fotokopi ijazah dan transkrip akademik program Diploma III yang dilegalisasi oleh perguruan tinggi asal;
  3. Bagi lulusan Perguruan Tinggi Swasta harus menyertakan bukti Akreditasi Program Studi Terakhir dengan Akreditasi minimal B (berdasarkan Akreditasi yang dikeluarkan oleh BAN-PT);
  4. Bagi yang sudah bekerja, surat permohonan harus disetujui oleh pimpinan instansi/lembaga tempat bekerja dan distempel;
  5. Menyerahkan pasfoto ukuran 4 x 6 (warna) sebanyak 3 lembar;
  6. Indeks Prestasi Kumulatif minimal 2,75 bagi Program Studi SAINTEK dan 3,00 bagi Program Studi SOSHUM;
  7. Khusus Pendaftar Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat dan Ilmu Keperawatan diwajibkan telah lolos program beasiswa dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia;
  8. Permohonan diserahkan ke Bagian Akademik Universitas Jember mulai tanggal 24 Juni s.d. 19 Juli
 2.      Prosedur Pendaftaran

Pendaftar Alih Jenis wajib mengikuti prosedur sebagai berikut.

  1. Membayar uang pendaftaran di Bank;
  2. Menukarkan resi pembayaran dengan formulir pendaftaran untuk diisi;
  3. Formulir yang telah diisi dilengkapi dengan foto ukuran 4 x 6 (warna) sebanyak tiga lembar dengan dilampiri persyaratan pendaftaran;
  4. Menerima tanda peserta uji
3.      Tempat Pendaftaran

Pendaftaran dilaksanakan tanggal 24 Juni s.d. 19 Juli 2019 di Bagian Akademik Universitas Jember, Jalan Kalimantan 37 Jember, pada jam kerja, pukul 09.00 – 15.00 WIB.

Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa cek dan unduh PDF dibawah ini!

Unduh Dokumen

Panduan_Alih-Jenis_19_20_Smt-Gasal